LINTASIANA

↑ ,

Megahnya Bandara Kualanamu


Warga Medan sekarang telah mempunyai bandara termegah di Sumatera dan nomor dua di Indonesia. Gaya arsiteknya yang modren mirip bandara di Korea. Yang lebih hebat bandara ini dilengkapi sarana transportasi kereta api . Di lengkapi dengan tempat cekin yang banyak dan megah serta fasilitas yang mewah. Yang lebih hebatnya bandara ini dilengkapi tempat makan dan tempat belanja semewah Mall.


Walaupun sarana jalan yang belum selesai dan sarana jalan tol yang baru dimulai pembangunannya yang diperkirakan selesai tahun 2018. Bandara mewah berbiaya triliunan rupiah diharapkan mampu memberi rasa aman dan nyaman bagi penumpang pesawat dari dan ke bandara Kualanamu ini . Bandara ini diharapkan mampu mendukung pembangunan di Sumatera Utara khususnya dan Indonesia umumnya. Bandara ini merupakan pintu gerbang ke wilayah Sumatera dan mendukung percepatan pembangunan di wilayah ini.

Keutamaan Hari Jumat

Sudah lama rasanya tak menemui pembaca sekalian guna menjalin silaturahim. Malam Jumat begini biasanya jalanan agak sepi, ya karena capek habis kegiatan seharian , atau karena mau "show" di malam wajib ini. Atau mungkin ingin istirahat karena besok akan melakukan kegiatan lebih pagi lagi esok.


Memang malam Jumat ini sangat baik untuk melaksanakan ibadah bagi kaum muslim. Karena hari Jumat merupakan hari raya bagi kaum muslim. Alangkah baik malam Jumat diisi dengan amalan sholat sunat, zikir, takbir, tahmid, baca al Quran , belajar agama, menghadiri majlis taqlim.


Makanya daripada kita nongkrong ngalor ngidul yang kadang menambah dosa lebih baik kita membaca al Quran agar lebih paham atau menghadiri majlis taklim agar ilmu agama kita bertambah dan ibadah kita lebih baik guna hidup bahagia dan diridhoi Allah Swt. Atau kita dapat juga memperbanyak sodaqoh meringankan kesusahan orang miskin dan teraniaya. Karena jika kita menolong saudara kita Allah akan menolong kita dari kesusahan dan kesempitan hati. Hidup ini yang kita cari bahagia dan masalahnya bahagia tidak selalu menghinggapi orang kaya.




Maaf Ya Saya Bukan Penulis

Jika anda pembaca setia blog dan kebetulan mampir di blog lintasiana ini mungkin akan terganggu makan siang anda karena isinya cara menulisnya sangat sederhana alias pas-pasan. Hal ini bukan disengaja tetapi lebih kepada tempat pencurian ide dan hati nurani. Jika isinya kurang mantap saya mohon maaf karena saya bukan penulis handal. Ilmu saya juga amat terbatas karenanya saya berharap dapat belajar dan jadi penulis handal. Sekali lagi maaf ya saya bukan penulis.



Terkirim dari Samsung Mobile

Pentingnya Ketegasan Dalam Menjalankan Aturan

Indonesia adalah negara sedang berkembang. Negara yang tengah sibuk membangun semua sektor. Sektor agraris dipermodren , sektor industri dipacu guna membuka lapangan kerja bagi pencari kerja dan menambah devisa negara dari expor produknya. 

Tetapi seiring perkembangan industri biasanya masalah pun akan timbul. Dengan kemajuan industri muncul masalah perumahan bagi pekerja, kemacetan, transportasi . 

Masalah yang timbul biasanya karena kurang kesadaran masyarakat dalam melaksanakan aturan, tidak adanya pengawasan yang serius dari pihak terkait dan kurang tegasnya pemerintah menjatuhkan sanksi bagi pelanggarnya. Sebagai contoh adanya kendaraan besar melewati jalan gang desa yang merusak jalan desa di biarkan,  pedagang asongan yang berjualan dipinggir jalan yang seolah menjadi pemilik jalan yang mengganggu pemakai jalan dibiarkan saja. Kendaraan yang bermuatan melebihi kapasitas yang menjadi biang keladi kerusakan jalan.

Pemerintah yang membawai bidang pengawasan mulai Dishub, dishut, kepolisian seharusnya tegas dalam menjalankan aturan yang berlaky di jalan raya. Sehingga keberadaan bapak-bapak berguna bagi masyarakat. Keluarga anda pasti bangga pada anda. Jangan malah melakukan pungli yang dilarang negara dan membuat malu keluarga. Saya yakin dijalan tidak ada lagi pungli yang dulu pernah terjadi di zaman purba.


Terkirim dari Samsung Mobile

Olah Raga Menyehatkan Badan


Pentingnya olah raga kini semakin terasa. Penemuan teknologi canggih membawa efektif mempermudah pekerjaan manusia. Kita tidak perlu berpeluh keringat dalam menyelesaikan untuk menyelesaikan suatu pekerjaan yang akibat kita kurang gerak tubuh kita. Hidup dan kerja di ruangan full AC mengakibatkan jarangnya keringat mengucur di tubuh kita.  Ditambah lagi makanan yang kita konsumsi semakin tinggi  nilai gizinya.

Oleh karena itu olah raga penting untuk membakar kalori ditubuh kita. Olah raga membuat tubuh berkeringat membuat metabolisme seimbang. Jika tidak seimbang antara olah raga dan jumlah kalori maka akan menimbulkan penyakit. Penyakit diabetes, jantung, darah tinggi akan mampir ditubuh kita. Jadi mulai berolah raga mulai sekarang untuk kesehatan kita.



Godaan Kekuasaan

Usai berlangsungnya pileg  dan pilpres maka sudah jelas pemenangnya  PDIP sebagai pemenang Pileg dan Jokowi sebagai pemenang Pilpres. 


Masalahnya ada pihak yang merasa kalah dalam pertarungan ini. Sejatinya pihak yang kalah menjadi koalisi untuk menjadi kontrol negara. Akan tetapi apa yang akan dilakukan pihak yang haus kekuasaan tetapi kalah? Bisa di tebak mereka akan menjadi kutu loncat karena takkan tahan ingin mencicip lezatnya kekuasaan. Lalu apa yang dapat dilakukan orang seperti ini? Paling bisa korupsi dan hamburkan uang rakyat. Jadi wapadalah teradap kutu loncat, bila perlu basmi dengan insektisida agar mati.

Terkirim dari Samsung Mobile

Mengapa Pejabat kita Bergaya Mewah?

Kita selalu mendengar jargon dan slogan pejabat yang seakan-akan bersih dan memihak rakyat. Akan tetapi saat duduk menjabat sebagai pejabat serta merta lupa akan janjinya .

Dengan kepongahnya langsung mengendarai kendaraan mewah untuk melindas kepentingan rakyat tertindas   . Mengapa hanya harta dan kemewahan yang menjadi ukuran kesuksesan  . Mengapa bukan perhatian dan kemajuan kesejahteraan yang menjadi tolak ukur kemajuan?


Jika Mau Maju Harus PD

Mungkin sebagian kita masih mencari-cari resep agar menjadi maju alias sukses. Untuk maju kita pendidikan yang baik, koneksi banyak. Tetapi yang tak kalah adalah percaya diri dalam menampilkan potensi yang kita punya .

Potensi yang kita punyai tanpa kita tampilkan ke publik takkan berguna  .e

Susahnya Jadi Rakyat Jelata

Apa yang terjadi akhir-akhir ini semakin menguatkan alasan betapa tidak menyenangkan menjadi rakyat jelata. Sulitnya hidup dimulai dengan susah mencari penghidupan layak di negeri ini. Mencari pekerjaan layak menjadi hal yang mahal. Mau mendapat pekerjaan layak harus sekolah layak yang biayanya selangit. Mau masuk PNS atau militer kita harus merogoh dalam  kocek kita demikian juga masuk STPDN perlu doku banyak.

Belum lagi dikejar meningkatnya biaya hidup. Tarif listrik dàn air naik terus sementara pelayanannya buruk yang bikin lemas. 

Itulah sekilas susahnya menjadi rakyat kecil.  Yang takkan dirasakan pejabat dan orang kaya.




Sesuaikah Pembatasan Subsidi BBM

Antrian panjang di SPBU atau plang pemberitauan BBM habis menjadi pemandangan yang sering ditemukan. Ada apakah sebenarnya?

Pertamina berkomentar pembatasan subsidi bbm menjadi penyebabnya. Karena adanya pembatasan  ini menyebakan pihak Pertamina mengurangi pasokan bbm bersubsidi ke spbu.