Sensasi Makan di Warung Cobek
Kalau anda jalan-jalan ke Medan dan hendak ke Belawan atau kawasan industri Mabar bisa singgah sejenak menikmati sensasi kuliner di warung Cobek di kawasan jalan Krakatau Medan. Tempatnya yang terletak di pinggir jalan Krakatau dan dekat akses jalan Tol Belmera menjadikan gampang di tempuh.
Tempat makannya yang bersih dan rapi dengan suasana asri membuat selera makan bertambah. Yang membuat tempat ini layak dikunjungi karena ahli kuliner pak Bondan yang membawakan acara kuliner di Trans TV pernah mampir juga disini dan merasakan maknyusnya menu yang disajikan.
Beragam menu tersedia ada ayam, bebek gosong yang jadi menu khasnya disamping ayam dan bebek goreng ijo dan tumisnya. Jus juga tersedia dengan aneka rasa yang pasti lezat rasanya. Harganya juga tidak selangit dan relatif terjangkau kantung tanggung bulan. Suasana bagus untuk membawa keluarga, kenalan dan rekan bisnis meeting sambil menyantap bebek dan ayam gosongnya. Selain itu hidangan ikan juga tersedia.
Ayo jika anda penggila kuliner anda layak mencicipinya.
0 komentar:
Posting Komentar